Festival Blues Jakarta Kembali Digelar, ‘Keep the Blues Alive’ Rayakan 10 Tahun Kembalinya Musik Blues di Ibu Kota

oleh -260 Dilihat
oleh
banner 468x60
JAKARTA, BERITALAGI.COM – Musik blues yang berakar dari Mississippi, Amerika Serikat, di akhir abad ke-19, kembali meramaikan panggung Jakarta. Musik yang lahir dari jeritan kesedihan dan emosi budak-budak Afrika tersebut kini menjadi akar dari berbagai genre musik modern.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Umum Indonesian Blues Association (InaBlues), Davy Ratu atau yang akrab disapa Ippie, dalam pengumuman terkait Festival Blues Jakarta yang akan digelar pada Jumat, 29 November 2024.

Festival ini merupakan yang pertama kali diadakan setelah vakum selama 10 tahun, setelah terakhir kali digelar pada 2014. Festival yang akan berlangsung di Avenue of the Stars, Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, akan dimulai pada pukul 14:00 hingga 23:30 WIB. Mengusung tema ‘Keep the Blues Alive’, acara ini akan menampilkan 14 band dan musisi blues ternama, baik dari dalam negeri maupun luar negeri.

banner 336x280

“Festival ini merupakan cara kami untuk menghidupkan kembali musik blues yang telah menjadi warisan penting dalam sejarah musik dunia. Selain itu, kami ingin memberikan apresiasi kepada para musisi Indonesia, khususnya dalam genre blues,” kata Ippie dengan penuh semangat.

Beberapa musisi yang akan tampil di antaranya adalah Gugun Blues Shelter, Endah n Rhesa, Randy Pandugo, Black Horse, Keenan & Nasution Family, Ginda Bestari, Arya Novanda, Sara Wijayanto, dan masih banyak lagi. Menariknya, festival ini terbuka untuk umum tanpa dipungut biaya, sehingga memberikan kesempatan bagi siapa saja untuk menikmati musik blues sepanjang hari.

“Festival ini juga bertujuan untuk mengangkat Jakarta sebagai Ibukota Musik Blues di Asia dan menarik perhatian wisatawan internasional,” lanjut Ippie.

Festival ini mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk Dinas Pariwisata Khusus Jakarta, Bank Mandiri, Citilink, Indonesia Jazz n Blues Club (IJBC), Forum Tujuh Tiga ITB (Fortuga), serta beberapa donatur. Dalam tujuh tahun kiprahnya, InaBlues telah menghadirkan berbagai musisi blues internasional, termasuk John Mayall, Gary Clark Jr, Kazumi Watanabe, dan masih banyak lagi.

Dengan digelarnya festival ini, diharapkan musik blues akan terus hidup dan berkembang, serta menginspirasi generasi muda untuk lebih mengenal dan menikmati salah satu genre musik yang penuh dengan rasa dan sejarah ini. (san/*) #foto dok. inablues

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.