JAKARTA, LENSABANTEN.CO.ID – Betapa senangnya perasaan aktris Sylvia Genpati yang dikenal sebagai presenter TV, model iklan, dan bintang web series belakangan ini makin cemerlang, yang mana sebelumnya sempat terkendala akibat penyebaran wabah Covid-19 beberapa waktu lalu.
Wabah yang melanda dunia tidak hanya mempengaruhi kariernya di dunia hiburan, tetapi juga menghentikan bisnis yang ia jalani.
“Wah berat banget mas, semuanya serba terkendala tidak hanya karier tapi juga bisnis saya,” kata Sylvia.
“Alhamdulillah, tawaran main film mulai berdatangan. Tapi saya belum bisa sebutkan judulnya karena belum tayang,” tambahnya.
Sylvia pertama kali dikenal melalui sinetron Kelas Internasional dan OB OK, serta tampil di film Orang Kaya Baru.
Dengan optimisme yang tinggi, Sylvia berharap film Apa Itu Cinta dapat sukses di pasaran.
Kembalinya Sylvia Genpati ke dunia hiburan menunjukkan semangat dan dedikasi untuk terus berkarya meski menghadapi berbagai tantangan. (san/*) #foto: dok. dsp