Badai Rilis Single Terbaru ‘Sakit Dua Kali’, Tawarkan Sentuhan Musik 90-an untuk Gen Z

oleh -328 Dilihat
oleh
Badai Rilis Single Terbaru ‘Sakit Dua Kali’, Tawarkan Sentuhan Musik 90-an untuk Gen Z
Badai Rilis Single Terbaru ‘Sakit Dua Kali’, Tawarkan Sentuhan Musik 90-an untuk Gen Z
banner 468x60

JAKARTA, BERITALAGI.COM – Menjelang berqakhirnya tahun ini, muisi danpencipta lagu yang produktif, Badai kembali merilis single terbaru berjudul “Sakit Dua Kali”, yang akan menjadi bagian dari album solo keduanya di bawah naungan Nagaswara.

Setelah sukses dengan single pertama “Belum Bisa Percaya”, yang bercerita tentang kisah percintaan yang gagal move on, kali ini Badai hadir dengan lirik yang lebih dalam dan emosional.

banner 336x280

Lagu “Sakit Dua Kali” mengisahkan tentang perasaan seseorang yang jatuh cinta dengan sangat dalam, namun harus menghadapi kenyataan pahit bahwa pertemuan tersebut hanya membawa mereka pada perpisahan.

“Cinta yang begitu dalam bahkan bisa dikatakan ‘cinta mati’, tapi sangat disayangkan karena terbentur norma, mereka tidak bisa bersatu,” ungkap Badai.

Awalnya, Badai berniat untuk menjadikan lagu ini sebagai duet dengan penyanyi perempuan, namun setelah mendengarkan hasilnya, ia memutuskan untuk menyanyikan lagu tersebut sendiri.

Lagu ini hadir dengan konsep musik yang berbeda dari single sebelumnya, mengusung nuansa musik era 90-an, namun tetap dengan sentuhan vintage yang kental.

Aransemen musik untuk “Sakit Dua Kali” dikerjakan oleh Dennis Nussy, dengan konsep musik pop tahun 90-an ala Peabo Bryson.

Badai menjelaskan bahwa musiknya memang sengaja diberikan ke orang lain untuk diaransemen. Jadi biar berbeda dengan apa yang ia kerjakan.”

“Lagu ini tidak hanya menyentuh perasaan generasi sebelumnya, tetapi juga sangat cocok dengan selera musik anak-anak Gen Z yang saat ini banyak menyukai lagu-lagu lama, terutama dari era 90-an”, katanya.

Badai pun berharap, lagu ini bisa diterima dengan baik oleh pendengar muda yang tertarik dengan musik lawas namun dibalut dengan warna baru.

Single “Sakit Dua Kali” ini juga menjadi bukti bahwa Badai terus berkembang dan ingin menyuguhkan sesuatu yang berbeda dari karya-karya sebelumnya.

Dengan album solo kedua yang berisi delapan lagu, Badai berharap dapat terus menginspirasi dan menghibur para pendengarnya dengan musik yang penuh perasaan. (san/*) #foto: dok. nagaswara

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.